BANDUNG, WR- Aksi tipu menipu makin marak. Termasuk lebih berani dengan mencatut nama pejabat. Salah satunya Gubernur Jabar Ridwan Kamil.
Salah satu modus penipu adalah meminta proposal pembangunan rumah ibadah. Mengaku sebagai Ridwan Kamil lengkap dengan foto sang gubernur.
“Yang ngaku saya kurang cerdas, logat saya kenapa jadi logat Jawa dan gak bisa menjawab dalam bahasa Sunda. Terus maenya pasang profil WA foto keur calangap kitu. Asa piraku,” tulis Ridwan Kamil dalam postingan medsosnya, 10/7/2021.
Mantan walikota Bandung ini mengunggah video penipuan yang mencatut namanya. Tampak berdialog dengan seorang pria berbahasa Sunda.
Si penipu sempat minta dikirim foto-foto pembangunan rumah ibadah. Termasuk nomor rekening yang harus disiapkan.
“Mohon semua berhati-hati, jika ada ngaku-ngaku kepala daerah apalagi minta-minta duit. Asa piraku,” tegasnya.
Cara untuk memastikan penipuan adalah dengan mengajak video call. Kalau menolak karena takut ketahuan wajah asli dan suaranya, dipastikan orang tersebut penipu.
Belum jelas apakah aksi tipu-tipu tersebut sudah memakan korban atau belum. Yang pasti para netizen merespons beragam.
Ada yang membahas foto sang gubernur yang lagi tampil jelek. Atau suaranya yang sangat jauh dan tidak mirip Ridwan Kamil.
“Suara kang Emil jadi mirip suara si cepot,” tulis akun Facebook bernama Gagan Gandara.
Rizky Chan menulis begini: “iya pak lbh mirip suara Alm bpk soeharto“. Tak ketinggalan ada netizen yang usul mestinya gubernur memberi paket data. Dengan begitu isi videonya akan lebih lama dan curhat.
Lain lagi dengan akun Asep Erik Supriatna. “Mungkin itu salah satu trik penipu jaman sekarang Pak Ridwan Kamil, dengan cara membuat bingung korban. Ari foto gubernur Jabar, ari suara gubernur Jateng,” tulisnya. (R-03)